Beranda Daerah Kotamobagu Alun-alun Boki Hontinimbang Kotamobagu Menjadi Destinasi Favorit Warga: Pemerintah Himbau Tetap Jaga...

Alun-alun Boki Hontinimbang Kotamobagu Menjadi Destinasi Favorit Warga: Pemerintah Himbau Tetap Jaga Kebersihan

143
0
Pemerintah Kota Kotamobagu Himbau Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan di Alun-alun Lapangan Boki Hontinimbang.(Gie)

IKNews, Kotamobagu – Pasca diresmikannya Alun-alun Boki Hotinimbang Kota Kotamobagu, yang kemudian menjadi salah satu tempat favorit masyarakat dan keluarga untuk bersantai pada sore hari hingga malam hari, telah menciptakan gelombang antusiasme di tengah-tengah penduduk setempat. Selain dijadikan tempat bersantai, alun-alun kota ini juga menjadi ruang terbuka untuk berolahraga bagi warga Kota Kotamobagu.

Dalam mengantisipasi lonjakan pengunjung yang semakin meningkat sejak sore hingga malam hari, Pemerintah Kota Kotamobagu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mengeluarkan himbauan kepada para pengunjung dan pedagang untuk tetap memperhatikan kebersihan alun-alun kota.

“Peresmian Alun-alun Boki Hotinimbang menjadi sebuah kebanggaan bagi masyarakat Kotamobagu. Tempat ini telah menjadi tempat yang menyenangkan untuk refreshing dan berolahraga bagi warga sekitar. Namun demikian, kami menghimbau kepada pengunjung dan pedagang agar tetap menjaga kebersihan alun-alun kota,” ucap Refli Mokoginta, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Kotamobagu.

Pemerintah daerah juga meminta kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan memanfaatkan tong sampah yang telah disediakan oleh pemerintah. Hal ini sebagai bentuk apresiasi terhadap upaya pemerintah dalam mempertahankan kebersihan lingkungan serta sebagai langkah menuju prestasi yang lebih baik, seperti meraih penghargaan Adipura.

“Kami telah berupaya keras untuk mempertahankan kebersihan lingkungan dan meraih penghargaan Adipura. Tugu Adipura yang didirikan di Alun-alun Boki Hotinimbang adalah simbol komitmen Kota Kotamobagu dalam menjaga lingkungan serta sebagai wujud kebanggaan bagi seluruh warga,” tambah Refli Mokoginta.

Dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Kotamobagu, diharapkan Alun-alun Boki Hotinimbang dapat terus menjadi destinasi favorit bagi warga dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi kesejahteraan bersama.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini