Beranda Kota Bitung Sambut Hari Bhakti Imigrasi Ke-74 Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung Gelar...

Sambut Hari Bhakti Imigrasi Ke-74 Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung Gelar Pelayanan Pengurusan Paspor Dihari Libur.

1615
0

INKnews Bitung –  Dalam rangka menyambut hari Bhakti Imigrasi Ke-74, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung gelar pelayanan pengurusan izin pergantian serta pembuatan Paspor Simpatik  dihari libur, Sabtu (20/01/2024).

 

Pelayanan Paspor Simpatik yaitu, memberikan kemudahan bagi masyarakat yang hendak mengurus izin pergantian serta pembuatan Paspor baru. Dalam pelayanan Paspor Simpatik ini, masyarakat tidak lagi mendaftar melalui Aplikasi, tapi dipermudah dengan mendaftar secara langsung dikantor Imigrasi Bitung.

 

Enjel Salah satu masyarakat menyebutkan, melalui pelayanan Paspor Simpatik oleh kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung, dirinya bisa dengan mudah mendapatkan paspor.

 

“Ia sebelumnya saya sulit memiliki waktu untuk pengurusan pembuatan Paspor, karena bertepatan dengan hari kerja saya, Namun melalui pelayanan Paspor Simpatik yang disebarluaskan melalui akun media sosial kantor Imigrasi Bitung sehingga dihari libur ini, saya bisa dengan mudah mengurus paspor saya” Sebut Enjel

 

Tak hanya itu, dalam program pelayanan Paspor Simpatik ini saya beserta warga yang hendak mengurus izin pergantian dan pembuatan Paspor, mendapatkan pelayanan extra. Pegawainya juga sangat ramah dalam memberikan pelayanan. Ucap Enjel.

 

Sementara Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bitung, Seosilo Sumedi menyampaikan, Pelayanan Paspor Simpatik ini dilaksanakan dalam rangka menyambut hari Bhakti Imigrasi ke-74. Kegiatan pelayanan Paspor Simpatik telah dilaksanakan dari tanggal 6-13- dan 20 dan akan ditutup dengan kegiatan Bakti sosial pada tanggal 22 serta Donor darah pada tanggal 23 nanti.

 

Dalam pelayanan Paspor Simpatik ini masyarakat dipermudah, tidak lagi mendaftar secara online melalui aplikasi, tapi bisa langsung mendaftar di kantor Imigrasi Bitung dengan persyaratan seperti biasa, tidak ada persyaratan tambahan. Pungkas Kakanim

 

“Pelayanan Paspor Simpatik ini dilaksanakan untuk mempermudah masyarakat yang sibuk dihari kerja sehingga belum mempunyai waktu dalam pengurusan izin pergantian serta pembuatan Paspor baru” Tutup Kakanim

(Cax ody)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini