Beranda Daerah Boltim KPU Boltim Gelar Media Gathering : Pentingnya Peran Media dalam Pemilu 2024

KPU Boltim Gelar Media Gathering : Pentingnya Peran Media dalam Pemilu 2024

141
0
Gambar : KPU Boltim Gelar Media Gathering : Pentingnya Peran Media dalam Pemilu 2024, Boltim (13/12/2023).

IKNews, BOLTIM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar media Gathering dengan tema “Peran Media dalam Menyukseskan Pemilu 2024″ dihadiri oleh 36 insan Pers biro Boltim baik cetak maupun Online di Caffe Bubuan, Desa Buyat. Rabu (13/11/2023).

Acara ini merupakan bagian dari kerinduan KPU Boltim akan kerja sama dengan media massa dalam partisipasi pada Pemilu tahun 2024.

Pertemuan ini merupakan bagian dari upaya KPU Boltim untuk memperkuat peran media dalam mendukung suksesnya Pemilu 2024.

Ikal Salehe, Kepala Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Boltim, menekankan pentingnya peran media dalam proses pemilu.

“Teman-teman media memiliki peranan yang cukup penting dalam rangka menginformasikan dan menyampaikan kepada masyarakat Boltim terkait setiap tahapan dalam Pemilu 2024, terutama dalam memberikan edukasi politik terhadap masyarakat,” kata Ikal.

Ikal Salehe juga berharap adanya sinergi antara KPU Boltim dan media, sebagai pilar keempat dalam proses pembangunan.

“Kami berharap mendapat dukungan dari pilar keempat di dalam proses pembangunan (wartawan) untuk dapat bersinergi dengan KPU Boltim dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai program-program yang akan dilaksanakan oleh KPU Boltim, membantu kami dalam menepis isu hoaks dan ujaran kebencian yang berpotensi menggagalkan Pemilu 2024,” tutur Ikal.

“Selain itu kami juga berharap melalui pemberitaan teman-teman wartawan, partisipasi masyarakat terhadap Pemilu 2024 akan mengalami peningkatan,” harap Ikal.

Sementara, Wardoyo Elias, Kepala Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Boltim, menambahkan bahwa KPU sebagai lembaga mendukung keterbukaan informasi kepada masyarakat.

“Kami KPU Bolaang Mongondow Timur berpatokan pada Undang-Undang tentang keterbukaan informasi publik karena KPU adalah sebuah lembaga yang dinaungi oleh regulasi, tentunya kami KPU Boltim tidak menutup diri kami selalu terbuka apabila ada masyarakat maupun wartawan yang ingin menggali informasi kepada kami, pintu kami selalu terbuka,” ujar Dio sapaan akrabnya.

Nugroho Lasabuda, Kepala Divisi Teknis Penyelenggara KPU Boltim, menekankan pentingnya dukungan media untuk suksesnya Pemilu 2024.

“Peran media itu sangat penting, itu saya rasakan saat saya menjadi seorang jurnalis walaupun itu hanya sekelas organisasi intera kampus. Suatu kegiatan apabila tidak diliput oleh awak media itu hanya akan berakhir pada hari itu saja, tapi bila diberitakan itu akan menjadi pembicaraan hangat masyarakat bahkan sampai berminggu-minggu, karena itu kami sangat berharap dukungan dan peran serta dari teman-teman wartawan untuk bersama-sama menginformasikan setiap tahapan dari KPU Boltim,” tuturnya.

Media Gathering ini juga turut menghadirkan mantan anggota KPU Kota Manado, Sahrul Setiawan yang juga merupakan mantan wartawan, aktivis dan pemantau pemilu sebagai pemateri.

Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan masyarakat dapat mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang proses pemilihan dan pentingnya partisipasi dalam pemilu.

KPU Boltim percaya bahwa partisipasi serta peran media dalam pemilu mampu mencerdaskan masyarakat dalam Pemilu 2024.*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini