Beranda Nasional BPR BKK Jepara Raih Kesuksesan dalam Mendukung UMKM Lokal

BPR BKK Jepara Raih Kesuksesan dalam Mendukung UMKM Lokal

85
0
Gambar : BPR BKK Jepara Raih Kesuksesan dalam Mendukung UMKM Lokal, Jepara.

IKNews, JEPARA – PT. Bank Perkreditan Rakyat (BPR) BKK Jepara (Perseroda) terus mengukir prestasi dan mendapat tempat istimewa di hati masyarakat. Bank Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) ini, tidak hanya memberikan kontribusi signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui setoran deviden, tetapi juga memperkuat pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di wilayahnya.

Menurut Kepala Biro Perekonomian Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, July Emmylia, BKK Jepara terus menunjukkan peningkatan kinerja yang luar biasa. Total aset, dana masyarakat, penyaluran kredit, dan laba sebelum pajak terus tumbuh. Hingga September 2023, BKK Jepara mencatat total aset mencapai Rp. 447 miliar, dana masyarakat Rp. 375 miliar, kredit tersalur Rp. 345 miliar, dan laba sebelum pajak sebesar Rp. 15,6 miliar.

Perkembangan ini juga mendapatkan pengakuan dari Penjabat Bupati Jepara, Edy Supriyanta, yang mengungkapkan bahwa selama tiga tahun terakhir, kinerja keuangan BPR BKK Jepara terus meningkat.

Setoran deviden juga mengalami peningkatan signifikan, dengan Rp. 3,6 miliar disalurkan kepada pemegang saham Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Rp. 3,5 miliar kepada Pemerintah Kabupaten Jepara pada tahun 2022.

Edy Supriyanta juga menyampaikan apresiasi kepada BPR BKK Jepara karena mencapai kinerja yang sehat dan memperoleh kepercayaan masyarakat yang semakin tinggi. Hal ini terlihat dari peningkatan dana masyarakat dalam rekening Tamades dan Deposito, yang meningkat sebesar Rp. 5 miliar dalam periode dari Juli 2022 hingga Juli 2023.

Edy Supriyanta memberikan pesan kepada BPR BKK Jepara untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat, menjadi lebih proaktif dalam mendekati segmen pasar, menjaga kepercayaan masyarakat, dan melakukan inovasi serta digitalisasi dalam pelayanannya.

Dengan keyakinan yang tinggi, Direktur Utama PT BPR BKK Jepara, Basri, menargetkan laba sebesar Rp. 19,36 miliar sepanjang tahun 2023, dengan pertumbuhan dana masyarakat, total aset, kredit, dan pendapatan yang signifikan.

“Semoga BPR BKK Jepara terus maju, berkembang, dan memperkuat posisinya sebagai bank perkreditan yang memberikan manfaat besar bagi masyarakat,” ujar Basri.

Sementara itu, dalam undian Tamades tahun 2023, BKK Jepara menyediakan beragam hadiah, termasuk satu unit mobil Daihatsu Gran Max warna putih, empat unit sepeda motor Honda Beat, serta puluhan unit kulkas, TV, sepeda gunung, dan mesin cuci sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang telah mendukung perkembangan bank ini.*

Reporter : Petrus

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini