Beranda Daerah Kotamobagu Relokasi Pasar Serasi Kotamobagu Hanya Sementara, Ini Penjelasannya

Relokasi Pasar Serasi Kotamobagu Hanya Sementara, Ini Penjelasannya

152
0
Relokasi Pasar Serasi Kotamobagu Hanya Sementara, Ini Penjelasannya (Foto Diskoaminfo Kotmaobagu)

INews, Kotamobagu – Kondisi pasar serasi Kotamobagu saat ini sudah sangat memprihatinkan. Apalagi bangunan pasar tersebut sudah beberapa kali mengalami bencana kebakaran, sehingga sudah tak layak lagi digunakan jadi tempat berjualan para pedagang.

Oleh karena itu, pemerintah kota di bawah kepemimpinan Walikota Ir Hj Tatong Bara akan melakukan pembenahan dan perbaikan terhadap bangunan pasar itu.

Menurut Walikota Tatong Bara pada apel Rabu 3 Agustus 2022 dalam rangka relokasi pasar serasi, ke pasar genggulang, saat ini kementrian akan berupaya untuk memodernisasi pasar tradisional, untuk dijadikan konsep modern.

“Di tahun 2023 nanti kita akan bangun kembali pasar serasi yang konsepnya sudah modern,” tambah Wali Kota.

Di sisi lain, soal digelarnya apel ini, menurut wali kota bukan berarti pemerinytah harus keras kepada masyarakat, tapi hanya pelaksana untuk membantu kelancaran pemindahan pedagang.

“Kenapa ada pemindahan atau relokasi yang dilakukan, karena pasar yang ada saat ini dibangun pada tahun 1982, kemudian ada pembenahan di tahun 90-an,” ujar Wali Kota.

Wali Kota dua periode ini menjelaskan, selain itu pasar serasi juga telah mengalami beberapa kali musibah kebakaran. Sehingga, kondisinya sudah sangat memprihatinkan dan tidak layak lagi bagi pedagang, pengguna pasar dan lingkungan.

“Pasar serasi tidak kita pindahkan secara permanen. Namun hanya sementara kita dipindahkan sementara ke pasar Genggulang,” tandas Wali Kota.

Apel yang dilaksanakan di halaman kantor Wali Kota Kotamobagu itu, juga turut diikuti oleh jajaran TNI/Polri.

 

Farlin Mokoagow

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini