Beranda Daerah Kotamobagu Jelang Idul Adha, Petugas Periksa Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Petugas Periksa Hewan Kurban

147
0
foto dok. istimewah

INFOKINI.NEWS, KOTAMOBAGU – Dinas Pertanian Perikanan dan Peternakan Kota Kotamobagu menurunkan petugas guna memastikan hewan kurban yang di jual di Kotamobagu sehat dan layak untuk dikonsumsi saat Idul Adha nanti.

Kepala Seksi Kesehatan Masyarakat Veteriner,  Sri Anggraini, mengatakan,  petugas melakukan pemeriksan di sejumlah tempat. Salah satunya di tempat penjualan hewan kurabn di Kelurahan Mogolaing.  Di situ, petugas memeriksa hewan kurban secara detil,  mulai dari pemeriskaan mulut, gigi, telinga, mata, hidung,  hingga kesehatan dalam dengan melihat kondisi kotoran yang dikeluarkan hewan.

“Hasil pemeriksaan dilapangan semua ternak dalam keadaan sehat,” katanya

Meski sudah dilakukan pemeriksaan, Ia pun mengimbau kepada masyarakat, sebelum membeli hewan kurban pastikan kondisi hewan dalam keadaan sehat.

“Sebelum hewan kurban dibeli, pastikan hewan itu sehat dan bersih. Periksa penampakan luar. Seperti kebersihan kulit, kejernihan mata, gigi dan mulut tidak berliur, telinga, dan kotoran sapi juga bersih. Hewan kurban harus cukup umurnya dan sementara keadaan produktif ditandai tumbuhnya gigi tetap,” jealsanya.

 

Sementara itu, Muliadi Alim, salah satu pedagang sapi, menyambut baik dengan adanya pemeriksaan kesehatan hewan tersebut.

“Iya, dengan adannya pemeriksaan ini dapat meyakinkan masyarakat jika Sapi dijual dalam kondisi sehat bebas dari penyakit,” katanya.(*/irg)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini